Beautified sudah membahas busana terbaik Golden Globes 2020. Salah satunya adalah Margot Robbie. Sebagai brand ambassador CHANEL, sang aktris sudah bisa dipastikan tampil dengan all-Chanel look. Namun, ada yang membuat dress red carpet-nya kali ini lebih unik dan istimewa.
Strapless bustier Chanel yang dipakainya di red carpet Golden Globes 2020 memiliki 4.750 sequin dan bead. Dan kabarnya, untuk membuat satu piece pakaian tersebut dibutuhkan waktu sekitar 225 jam atau setara 9 hari (busana couture memang memerlukan totalitas craftmanship yang membutuhkan waktu lama pada proses pembuatannya). Well, embroidered bustier ini sebetulnya pernah muncul di runway CHANEL Haute Couture Fall 2019 dimana Virginie Viard menampilkannya dengan look yang dipadukan white skirt – sama persis dengan yang dipakai Robbie – dan heels berdetail pita.
Baca juga: Koleksi Terakhir Karl Lagerfeld untuk CHANEL Spring Haute Couture 2019
Namun untuk red carpet look, Robbie memberi tampilan berbeda pada CHANEL couture ensemble ini. Gaun CHANEL yang bergaya modern dan bold ini ia beri twist dengan menampilkannya dengan gaya rambut loose wave middle part yang sudah menjadi signature-nya. Kemilau warna-warni dari gaunnya pun dibuat seimbang dengan riasan warm-tone dengan wine-colored liner yang lembut.
Mulai dari gaun couture yang dibuat dengan kemewahan khas CHANEL, gaya makeup yang lembut namun masih memberi statement, dan gaya rambut yang akan selalu ditemui pada tampilannya, tidak heran jika aktris yang masuk nominasi The Best Performance by an Actress in a Supporting Role ini jadi salah satu best-dressed celebrity di red carpet Golden Globes 2020.
Makeup Margot Robbie di Golden Globes 2020
Perlu mencontek gaya makeup bernuansa bronze ala Cali-girl dari Margot Robbie ini untuk acara formal nanti? Makeup artist Pati Dubroff memberikan contekannya. Yang kita perlukan hanyalah produk Chanel Beauty untuk benar-benar meng-copy-paste makeup aktris ini di Golden Globes 2020.
Langkah-langkahnya:
- Sebelum makeup, Pati memakaikan produk skincare di wajah Robbie. Ia memakai CHANEL La Solution 10 de CHANEL di seluruh wajah dan Anti-Wrinkle Flash Eye Revitalizer di area mata.
- Untuk menciptakan complexion wajah yang sempurna dengan kulit terhidrasi namun tekstur selembut velvet, Pati memakai Ultra Le Teint Velvet.
- Pati juga memfokuskan tampilan rona wajah dengan menyapukan Joues Contraste in Vibration secara berlapis.
- Untuk riasan mata, pertama-tama Pati menciptakan ilusi mata tampak lebih dalam dengan Stylo Ombre et Contour in Coutour Clair di lipatan mata dan bagian bawah mata. Setelah itu kelopak mata diberi warna peach lembut dari Stylo Ombre et Contour in Pure Flesh. Beri wine-liner dengan Ombre Première in Pourpre Brun di lashline. Terakhir, jepit bulu mata dengan Le Recourbe Cils de CHANEL dan tebalkan dengan Le Volume Révolution de CHANEL in Noir.
- Lipstiknya, Pati memakai Rouge Coco Flash in Contraste yang memiliki warna lebih gelap dari warna bibir natural Robbie untuk kesan makeup bibir yang lebih dalam.
- Sentuhan terakhir, Stylo Yeux Waterproof in Blanc Graphique diaplikasikan ke sudut dalam mata untuk efek mata lebih bercahaya.
Produk makeup Chanel Beauty tersebut bisa kita dapatkan di butik Chanel Beauty Indonesia.
Baca juga: Shopping Guide: 5 Produk Makeup Best-Seller Chanel Beauty
0 Comments