Saat olahraga, menata rambut dengan hairstyle tertentu punya fungsi agar rambut tak mudah menempel ke wajah atau punggung saat berkeringat. Sehingga memberi ruang gerak lebih bebas tanpa repot merapikan rambut setiap saat. Plus, gaya rambut untuk olahraga juga terlihat cute, bahkan bisa untuk tampil di kesempatan lain selepas olahraga. Dan untuk urusan sporty hairstyle, inspirasi datang dari Raisa, Anya Geraldine, Hesti Purwadinata, dan Erica Carlina saat bertanding badminton di turnamen Tepok Bulu 2022 yang digelar Vindes.
Bermain badminton, dimana tubuh dituntut bergerak cepat dan dinamis, memang sebaiknya dalam kondisi wajah bebas distraksi (dalam hal ini rambut). Itulah yang ditunjukkan empat artis Indonesia ini saat jadi atlet badminton sehari pada turnamen Tepok Bulu 2022. Meski tampil dengan gaya rambut berbeda, mereka mengikat penuh rambut panjangnya, tidak membiarkan ada juntaian rambut membingkai wajah. Jadikan inspirasi gaya rambut untuk olahraga nanti.
Raisa – French Braided Ponytail
French braids memang selalu bisa diandalkan as it can keep all your hair out of your face. Dan Raisa mengandalkannya. Pelantun lagu Cinta Sederhana ini menata rambut panjangnya dengan dua French braid di sisi kanan kiri untuk “mengamankan” baby hair, lalu mempertemukannya menjadi low braided ponytail. Seaktif apapun bergerak, gaya rambut klasik ini tidak mudah berantakan.
Anya Geraldine – Simple Ponytail
Kalau ingin gaya rambut yang mudah dibuat dalam hitungan detik, a simple ponytail is a great workout hairstyle. Gaya rambut olahraga klasik, mudah, dan effortless yang dipilih Anya saat bermain badminton. Meski merupakan gaya rambut sederhana, it looks sleek and chic, baik sebelum, saat, dan setelah olahraga. Pastikan saja menarik semua rambut ke belakang agar tidak ada yang ke wajah.
Hesti Purwadinata – Rope Braid
Cara sederhana me-refresh regular ponytail adalah mengepangnya dengan gaya rope braid. Mengikat rambutnya dengan ikat warna pink, Hesti mempercantik high ponytail-nya dengan kepang lilit. Gaya seperti ini menambah kesan sleek dan menjaga rambut agar tidak menempel ke wajah. Dibanding ponytail biasa, kepang memang lebih handal mengikat setiap helai rambut.
Erika Carlina – Braided Ties
Sama seperti Hesti, Erika juga pakai ikat rambut warna pink. Bedanya, selebgram cantik satu ini men-styling ikat rambutnya menjadi kepang. Dimulai dari French braid yang mengikat rambut depannya, hingga menjadi half up hairstyle. Kemudian, ia mengikatnya lagi menjadi ponytail, memamerkan wavy hair yang menjuntai indah di belakang dengan aksen tassel dari ikat rambut.
Baca juga: 3 Artis Cantik Indonesia Ini Beri Inspirasi Gaya Chic Saat Gym
0 Comments